Ciptakan Kredibilitas Perusahaan yang Baik dengan Employee Experience

Employee Experience atau pengalaman karyawan adalah segala hal yang dialami oleh seorang karyawan dengan perusahaan selama mereka bekerja. Employee Experience ini mencakup semua hal dari mulai pertama kali karyawan di terima sampai karyawan memutuskan untuk resign atau keluar dari pekerjaan.

Meskipun penting, namun masih banyak perusahaan yang tidak menerapkan pengalaman karyawan, padahal ketika karyawan tak lagi bekerja di perusahaan, pengalaman karyawan menjadi sangat penting untuk menciptakan kredibilitas perusahaan yang baik di mata para ‘alumni’ pekerja nya sehingga citra perusahaan dapat dipandang sebagai perusahaan yang baik bagi para pekerja.

Perusahaan yang memiliki tingkat fokus tinggi pada pengalaman karyawan juga berdampak pada manajemen internal seperti perusahaan jadi memiliki budaya perusahaan yang kuat, karyawan jadi lebih engage dengan perusahaan, lingkungan inovatif dan suportif serta karyawan yang produktif dengan mampu menyeimbangkan kehidupan pekerjaan dan personal nya.

Lalu apa yang mesti dilakukan perusahaan untuk meningkatkan Employee Experience? Baca artikel nya sampai akhir ya!

Komunikasi yang Efektif dengan Karyawan

Komunikasikan segala sesuatu dengan jelas, terarah dan baik kepada karyawan. Ini dilakukan agar karyawan mendapatkan arahan yang tepat baik saat pertama bekerja maupun saat karyawan sudah lama bekerja di perusahaan. Lakukan komunikas efektif yang seterbuka mungkin, luangkan waktu Anda untuk berkomunikasi dan membangun hubungan dengan bawahan Anda sehingga Anda akan lebih mengenal mereka.

Rayakan Setiap Keberhasilan

Sebesar apapun keberhasilan yang dicapai, rayakan bersama dengan karyawan-karyawan Anda. Selain memberikan lingkungan yang suportif dan penuh kegembiraan, merayakan keberhasilan seperti achievement, ulang tahun karyawan atau kelahiran anggota karyawan juga bisa membuat persepsi baik di mata karyawan terhadap perusahaan.

Minimalisir Beban Pekerjaan Karyawan

Buatlah sistem sederhana yang tetap membuat karyawan aktif dan produktif selama bekerja tanpa harus memberikan beban kepada mereka. Berikan juga mereka pelatihan untuk menunjang pekerjaan mereka, dukung setiap perkembangan karyawan, baik secara motivasi maupun action.

Itulah beberapa tips yang bisa Anda lakukan untuk meningkatkan pengalaman karyawan yang akan berdampak juga terhadap citra dan kredibilitas perusahaan. Perbaharui juga informasi terkait Human Resource, Leadership dan Digital Marketing di Master Kinerja.

Ikuti juga program eksklusif Sertifikasi Human Resource bersama BNSP. Klik disini untuk ketahui informasinya lebih lanjut.

Post a Comment