Inilah 5 Kompetensi Handal Supervisor di Era Digital

Di era revolusi industri 4.0 seperti saat ini, perubahan dalam berbagai bidang menjadi sebuah keniscayaan. Banyak pekerjaan yang tidak lagi dibutuhkan, tetapi banyak pula bidang pekerjaan baru bermunculan. Oleh karena itu, kompetensi-kompetensi yang dibutuhkan pun berbeda bahkan membutuhkan upgrade terbaru. Satu pekerjaan yang tetap ada dan dibutuhkan sampai era ini adalah supervisor.

Posisi supervisor nampaknya akan tetap dibutuhkan sampai beberapa puluh tahun ke depan. Hal tersebut karena setiap bidang usaha pastinya memerlukan seseorang untuk mengawasi staf lapangan/produksi. Maka dari itu, supervisor dipandang sebagai sebuah posisi yang strategis dan sering diincar oleh mereka yang berkompetensi. Namun, menjadi supervisor di era digital pastinya tidak bisa biasa-biasa saja. Inilah kompetensi yang harus kamu ketahui untuk menjadi supervisor yang handal di era digital.

Keterampilan Teknis

Era digital sekarang tak dapat dipungkiri membawa perubahan-perubahan signifikan pada bidang pekerjaan. Hal yang tetap perlu kamu kuasai sebagai seorang supervisor adalah keterampilan teknis, tetapi keterampilan teknis ini perlu kamu upgrade. Jika dulu kamu biasa mencatatkan segala sesuatunya lewat buku dan komputer, sekarang kamu harus bisa mengoperasikan sesuatu yang sifatnya lebih kompleks seperti menggunakan berbagai aplikasi, membaca tren di media sosial, menggunakan tools, dan lain-lain.

Keterampilan Komunikasi

Sebagai seseorang yang berada di posisi tengah, supervisor perlu memiliki skill komunikasi yang baik. Meskipun di era digital sarana komunikasi menjadi semakin mudah, tetapi kamu tetap harus memiliki skill komunikasi yang baik dan benar kepada atasan maupun kepada bawahan.

Kepemimpinan

Di era digital seperti sekarang terdapat banyak tools dan aplikasi yang dapat kamu gunakan untuk mengontrol pekerjaan. Namun, kamu tetap perlu mengembangkan dan mengasah skill kepemimpinan yang efektif untuk mengetahui potensi tim dan dapat mengarahkannya dengan baik.

Mengolah Data

Keterampilan mengolah data adalah hal yang perlu kamu pelajari sebagai seorang supervisor. Mengolah data berarti kamu mempunyai “teropong” untuk melihat performa tim, sehingga kamu mengetahui di bagian apa perlu diperbaiki dan di bagian mana yang perlu ditingkatkan.

Keluwesan Bersosialisasi

Menjadi seorang supervisor tak dapat dipungkiri memerlukan keluwesan dalam bersosialisasi yang baik. Mengingat posisi seorang supervisor berada di tengah-tengah maka perlu adanya keluwesan bersosialisasi baik dalam ranah vertikal kepada manajer maupun horizontal kepada staf. Meskipun semuanya sudah dimudahkan dalam era digital ini.

 

Perkembangan teknologi semakin hari memang semakin pesat. Sebagai supervisor kamu perlu segera melakukan adaptasi agar tidak ketinggalan dengan tren kekinian. Lima kompetensi di atas bisa jadi referensi kamu untuk upgrade skill supervisor.

Post a Comment